Monthly Friendly Game Komunitas Tenis Sario Kembali Digelar
arayanaNews.com, Manado, Sulawesi Utara - MONTHLY FRIENDLY GAME (MFG) Komunitas Tenis Sario (KTS).
MFG KTS Manado mulai bergulir kembali. Event yang biasa digeber sebulan sekali, cukup lama terhenti akibat pandemi C-19 yang melanda dunia, tidak terkecuali Kota Manado Provinsi Sulawesi Utara. Kini dengan semangat serta antusias dari para pemain, MFG dapat dihadirkan kembali.
MFG Edisi Maret 2022 dilaksanakan pada hari Sabtu, Tanggal 18 Maret 2022, kali ini berlangsung ditempat berbeda dari biasanya. Jika sebelumnya biasa dilaksanakan di lapangan tenis Pengprov Pelti Sulut, kali ini dihelat di Lapangan Tenis Indoor Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT) Manado. Lapangan tenis yang belum lama diresmikan, dengan model berbeda dengan lapangan tenis lainnya dan menjadi satu-satunya model tersebut di kota Manado, bahkan mungkin di Indonesia bagian timur.
Wakil Rektor 2 Unsrat, Dr. Ronny Maramis, S.H.,M.H. mengatakan bahwa ia cukup senang karena sarana olahraga dapat dimanfaatkan dan menjadi meriah. Lapangan basket indoor, yang menjadi gedung kembar dengan lapangan tenis, terlihat juga cukup meriah dengan banyaknya para pemain baik putra maupun putri yang memanfaatkan sarana olahraga tersebut.
Dapat juga ditambahkan bahwa selain gedung kembar diatas, terdapat juga sarana olahraga lainnya yang letaknya berdampingan, antara lain terdapat lapangan sepakbola, lapangan futsal, arena lintasan jogging dan fasilitas fitnes outdoor yang cukup mumpuni.
Keluar sebagai kampiun MFG Edisi Maret 2022 adalah duet Dr. Ronny Maramis / Joe Rumagit yang pada babak pamungkas mampu menaklukkan unggulan lainnya, Dekan Fakultas Tehnik Unsrat, Prof. Dr. Fabian Manoppo.,M.Agr. yang berpasangan dengan Clift Pitoy.
Pada pertandingan itu, Dr.Ronny/ Joe membukukan kemenagan dengan skor meyakinkan 8-4. Sementara tampil sebagai Semifinalis masing-masing ditempati oleh Kombes Pol. Eko Kurniawan, Ka Satker BNN Kota Manado yg berpasangan dengan James Rompas, serta pasangan Recky Ph.Sondakh, Kadis Pangan Kota Manado dan Jimmy Huwae eks karyawan Bank Mandiri.
Prof. Fabian Manoppo juga mengingatkan agar para pemain tetap menjaga kesehatan karena C-19 belum berakhir.
Semoga MFG dapat bergulir kembali setiap bulan sebagai sarana rekreasi dan media bercengkrama dari sesama pecinta tenis anggota KTS Manado, demikian disampaikan Ronny Assa, Koordinator KTS Manado. Semoga.
MFG KTS Manado Digelar Kembali Setelah Sempat Vakum karena Pandemi |