Duet Polwan Cantik Juara Piala Gubernur Kaltim 2019
Gelar juara nomor ganda putri turnamen tenis bertitel "Piala Gubernur Kaltim 2019" akhirnya disabet oleh pasangan ganda, Arrum Damarsari asal Jawa Tengah) dan Septiana Nur Zahiroh dari Papua.
Duet anggota Polisi Wanita (Polwan) itu sukses merengkuh gelar juara di turnamen yang dihelat mulai 1 hingga 7 April 2019 tersebut menyusul kemenangan yang mereka petik di babak pamungkas atas duet karyawati bank, Rani Fitria Wardani asal D.I Yogyakarta) dan Nadia Ravita dari Jawa Timur.
Pada pertandingan babak final yang berlangsung hari Minggu (7 April 2019) di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Arrum Damarsari/ Septiana Nur Zahiroh yang di turnamen ini menempati posisi unggulan kedua, mengandaskan perlawanan Rani Fitria Wardani/ Nadia Ravita dengan dua set langsung, 6-1 dan 6-3.
Arrum Damarsari/ Septiana Nur Zahiroh berhak tampil di babak puncak setelah di semifinal menghempaskan pasangan beda daerah Cartika Wisesha Dewi Larasati (Jawa Timur)/ Jessica Christa Wirahadipoernomo (Jawa Tengah) juga dengan dua set langsung, 6-3 dan 6-2.
Sementara Rani Fitria Wardani/ Nadia Ravita menjejakkan kaki ke babak akhir usai memenangkan laga semifinal atas duet gado-gado Ni Putu Armini (Bali)/ Kintan Pratiwi Anwar (Kalimantan Timur) straight set 6-2 dan 6-2.
"Selama mengikuti turnamen ini kami berdua berusaha tampil solid , saling percaya , dan fokus.." tulis Septiana Nur Zahiroh dalam pesan singkatnya kepada arayanaNews, Minggu (7 April 2019)
Baca juga: Hasil Piala Gubernur Kaltim 2019
Kejuaraan tenis Piala Gubernur Kalimantan Timur tahun 2019 ini berlangsung mulai tanggal 1 hingga 7 April 2019. (arayana)
Arrum Damarsari/ Septiana Nur Zahiroh Juara Piala Gubernur Kaltim 2019 |
Pada pertandingan babak final yang berlangsung hari Minggu (7 April 2019) di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Arrum Damarsari/ Septiana Nur Zahiroh yang di turnamen ini menempati posisi unggulan kedua, mengandaskan perlawanan Rani Fitria Wardani/ Nadia Ravita dengan dua set langsung, 6-1 dan 6-3.
Arrum Damarsari/ Septiana Nur Zahiroh berhak tampil di babak puncak setelah di semifinal menghempaskan pasangan beda daerah Cartika Wisesha Dewi Larasati (Jawa Timur)/ Jessica Christa Wirahadipoernomo (Jawa Tengah) juga dengan dua set langsung, 6-3 dan 6-2.
Sementara Rani Fitria Wardani/ Nadia Ravita menjejakkan kaki ke babak akhir usai memenangkan laga semifinal atas duet gado-gado Ni Putu Armini (Bali)/ Kintan Pratiwi Anwar (Kalimantan Timur) straight set 6-2 dan 6-2.
"Selama mengikuti turnamen ini kami berdua berusaha tampil solid , saling percaya , dan fokus.." tulis Septiana Nur Zahiroh dalam pesan singkatnya kepada arayanaNews, Minggu (7 April 2019)
Baca juga: Hasil Piala Gubernur Kaltim 2019
Kejuaraan tenis Piala Gubernur Kalimantan Timur tahun 2019 ini berlangsung mulai tanggal 1 hingga 7 April 2019. (arayana)