Libas Ping Ho Chen, Ari Fahresi Melenggang ke Babak 2 Turnamen ITF G5 Kamboja Pekan ke 2
Salah satu petenis yunior andalan Indonesia, Ari Fahresi, berhasil melewati babak pertama turnamen ITF yunior G5 Phnom Penh, Kamboja, pekan kedua.
Di laga babak pertama yang berlangsung pada Senin (25 Februari 2019), petenis asal Sampang, Jawa Timur itu menyingkirkan petenis China Taipei, Ping Ho Chen, dalam dua set langsung 6-3 dan 6-3.
Berikutnya di babak kedua, Ari Fahresi yang pada turnamen ini didapuk sebagai unggulan ketujuh, akan ditantang oleh pemenang laga antara Shisanuphong Pokinsagethasiri dari Thailand melawan petenis kualifikasi asal Vietnam, Long Kacper Vu. Hingga berita ini ditulis, hasil pertandingan Shisanuphong Pokinsagethasiri versus Long Kacper Vu belum diketahui.
Namun hasil positif yang ditorehkan oleh Ari Fahresi tak diikuti oleh beberapa petenis Indonesia lainnya. Brendan Hendrata yang tampil di babak utama dengan memanfaatkan fasilitas wild card dari panitia, tak kuasa menghadapi ketangguhan seeded 3, Kai Shiang Yang dari China Taipei. Brendan takluk straight set 1-6 dan 1-6.
Rifqy Sukma Ramadhan Sumiarsa juga harus mengakui keunggulan seeded 2, Jian Keong Takeshi Koey asal Malaysia. Rifqy Sukma kalah dari petenis negeri Jiran itu juga dalam dua set langsung, 2-6 dan 2-6.
Justin Kuo juga mengalami nasib yang tak jauh berbeda dengan yang dialami oleh Brendan Hendrata dan Rifqy Sukma Ramadhan Sumiarsa. Bertanding menghadapi seeded 4, Justin Kuo kalah 2-6 dan 3-6.
Di sektor putri, dua petenis Indonesia yang telah menyelesaikan pertandingannya hari ini menuai hasil yang tak sesuai harapan.
Niken Ferlyana Kusumaningtyas yang harus berjibaku melawan unggulan keenam, Kanami Hayashige asal Jepang, menyerah dengan skor 3-6 dan 1-6. Sementara Nur Rosida Mega Hadiati yang bertarung menghadapi petenis Ukraina, Valieriia Kornieva, kandas dengan angka 4-6 dan 1-6.
Demikian hasil sementara yang dapat kami sampaikan dari ajang turnamen ITF yunior G5 Phnom Penh, Kamboja, pekan kedua. Hasil terkini dari turnamen tersebut akan segera kami informasikan secepatnya.
Berikut adalah jadwal dan hasil sementara para petenis yunior Indonesia di turnamen ITF yunior G5 Phnom Penh, Kamboja, pekan kedua.
Ari Fahresi (seeded 7) vs Ping Ho Chen (China Taipei): 6-3 dan 6-3
Justin Kuo vs Wenmao Li (China) (seeded 4): 2-6 dan 3-6
Jerall Yasin vs Ha Minh Duc Vu (Vietnam) (kualifikasi)
Brendan Hendrata (wild card) vs Kai Shiang Yang (China Taipei) (seeded 3): 1-6 dan 1-6
Nauvaldo Jati Agatra vs Tu Le Khanh Duy (Vietnam)
Rifqy Sukma Ramadhan Sumiarsa vs Jian Keong, Takeshi Koey (Malaysia) (seeded 2): 2-6 dan 2-6
Nur Rosida Mega Hadiati vs Valieriia Kornieva (Ukraina): 4-6 dan 1-6
Niken Ferlyana Kusumaningtyas vs Kanami Hayashige (Jepang) (seeded 6): 3-6 dan 1-6
Nadya Dhaneswara (kualifikasi) vs Ella Simmons (Australia) (Lucky loser)
Jessica Christa Wirahadipoernomo (seeded 5) vs Fang An Lin (China Taipei)
Cartika Wisesha Dewi Larasati vs Hsing Ju Sung (China Taipei) (arayanaNews)
Baca juga: Nauvaldo dan Jessica ke Babak 2 Turnamen ITF G5 Kamboja Pekan ke 2
Sebagian petenis yunior Indonesia yang berlaga di Turnamen ITF G5 Kamboja Pekan ke 2 - Foto dikirim Niken Ferlyana |
Berikutnya di babak kedua, Ari Fahresi yang pada turnamen ini didapuk sebagai unggulan ketujuh, akan ditantang oleh pemenang laga antara Shisanuphong Pokinsagethasiri dari Thailand melawan petenis kualifikasi asal Vietnam, Long Kacper Vu. Hingga berita ini ditulis, hasil pertandingan Shisanuphong Pokinsagethasiri versus Long Kacper Vu belum diketahui.
Namun hasil positif yang ditorehkan oleh Ari Fahresi tak diikuti oleh beberapa petenis Indonesia lainnya. Brendan Hendrata yang tampil di babak utama dengan memanfaatkan fasilitas wild card dari panitia, tak kuasa menghadapi ketangguhan seeded 3, Kai Shiang Yang dari China Taipei. Brendan takluk straight set 1-6 dan 1-6.
Rifqy Sukma Ramadhan Sumiarsa juga harus mengakui keunggulan seeded 2, Jian Keong Takeshi Koey asal Malaysia. Rifqy Sukma kalah dari petenis negeri Jiran itu juga dalam dua set langsung, 2-6 dan 2-6.
Justin Kuo juga mengalami nasib yang tak jauh berbeda dengan yang dialami oleh Brendan Hendrata dan Rifqy Sukma Ramadhan Sumiarsa. Bertanding menghadapi seeded 4, Justin Kuo kalah 2-6 dan 3-6.
Di sektor putri, dua petenis Indonesia yang telah menyelesaikan pertandingannya hari ini menuai hasil yang tak sesuai harapan.
Niken Ferlyana Kusumaningtyas yang harus berjibaku melawan unggulan keenam, Kanami Hayashige asal Jepang, menyerah dengan skor 3-6 dan 1-6. Sementara Nur Rosida Mega Hadiati yang bertarung menghadapi petenis Ukraina, Valieriia Kornieva, kandas dengan angka 4-6 dan 1-6.
Demikian hasil sementara yang dapat kami sampaikan dari ajang turnamen ITF yunior G5 Phnom Penh, Kamboja, pekan kedua. Hasil terkini dari turnamen tersebut akan segera kami informasikan secepatnya.
Berikut adalah jadwal dan hasil sementara para petenis yunior Indonesia di turnamen ITF yunior G5 Phnom Penh, Kamboja, pekan kedua.
Ari Fahresi (seeded 7) vs Ping Ho Chen (China Taipei): 6-3 dan 6-3
Justin Kuo vs Wenmao Li (China) (seeded 4): 2-6 dan 3-6
Jerall Yasin vs Ha Minh Duc Vu (Vietnam) (kualifikasi)
Brendan Hendrata (wild card) vs Kai Shiang Yang (China Taipei) (seeded 3): 1-6 dan 1-6
Nauvaldo Jati Agatra vs Tu Le Khanh Duy (Vietnam)
Rifqy Sukma Ramadhan Sumiarsa vs Jian Keong, Takeshi Koey (Malaysia) (seeded 2): 2-6 dan 2-6
Nur Rosida Mega Hadiati vs Valieriia Kornieva (Ukraina): 4-6 dan 1-6
Niken Ferlyana Kusumaningtyas vs Kanami Hayashige (Jepang) (seeded 6): 3-6 dan 1-6
Nadya Dhaneswara (kualifikasi) vs Ella Simmons (Australia) (Lucky loser)
Jessica Christa Wirahadipoernomo (seeded 5) vs Fang An Lin (China Taipei)
Cartika Wisesha Dewi Larasati vs Hsing Ju Sung (China Taipei) (arayanaNews)
Baca juga: Nauvaldo dan Jessica ke Babak 2 Turnamen ITF G5 Kamboja Pekan ke 2