Christopher Rungkat/Sanchai Ratiwatana Ke Final Challenger Stockton
Petenis putra terbaik Indonesia saat ini, Christopher Benjamin Rungkat yang berpasangan dengan petenis Thailand, Sanchai Ratiwatana, sukses melaju ke babak final turnamen Challenger Stockton, California, Amerika Serikat.
Duet Christopher Rungkat/Sanchai Ratiwatana yang pada turnamen ini dijadikan unggulan pertama, di babak semifinal melibas pasangan gado-gado, Toshihide Matsui dari Jepang dan Frederik Nielsen asal Denmark yang merupakan seeded 4.
Christopher Rungkat/Sanchai Ratiwatana menghempaskan Toshihide Matsuid/ Frederik Nielsen lewat pertarungan ketat yang harus diselesaikan melalui super tie break dengan skor akhir 5-7, 6-1 dan [10-8].
Berikutnya di laga puncak turnamen berhadiah total 100.000 dolar AS tersebut, Christopher Rungkat/Sanchai Ratiwatana akan menghadapi pasangan non unggulan, Darian King (Barbados)/ Noah Rubin (Amerika Serikat). Darian King/Noah Rubin pada partai semifinal lainnya berhasil mendepak duet non unggulan lainnya, Harri Heliovaara (Finlandia)/ Henri Laaksonen (Swiss), straight set 6-4 dan 6-4.
Sekedar informasi tambahan, saat ini Christopher Benjamin Rungkat yang lahir pada 14 Januari 1990, bercokol di peringkat 105 Ganda ATP (Association of Tennis Professionals).
Semoga Christopher Rungkat/Sanchai Ratiwatana dapat memenangkan laga pamungkas sehingga dapat mendongkrak ranking Christopher Rungkat, agar peluangnya untuk dapat tampil di turnamen Grand Slam semakin terbuka.
Perjalanan Christopher Rungkat/Sanchai Ratiwatana menggapai babak final Challenger Stockton:
Babak 16 besar Vs Tommy Paul/Anderson Reed, 6-3 dan 6-3.
Perempat final Vs Fruttero/Patrick Kypson, 6-4 dan 6-2.
Semifinal Vs Toshihide Matsui dari Jepang dan Frederik Nielsen 5-7, 6-1 dan [10-8].
Christopher Rungkat foto IG christorungkat |
Christopher Rungkat/Sanchai Ratiwatana menghempaskan Toshihide Matsuid/ Frederik Nielsen lewat pertarungan ketat yang harus diselesaikan melalui super tie break dengan skor akhir 5-7, 6-1 dan [10-8].
Berikutnya di laga puncak turnamen berhadiah total 100.000 dolar AS tersebut, Christopher Rungkat/Sanchai Ratiwatana akan menghadapi pasangan non unggulan, Darian King (Barbados)/ Noah Rubin (Amerika Serikat). Darian King/Noah Rubin pada partai semifinal lainnya berhasil mendepak duet non unggulan lainnya, Harri Heliovaara (Finlandia)/ Henri Laaksonen (Swiss), straight set 6-4 dan 6-4.
Sekedar informasi tambahan, saat ini Christopher Benjamin Rungkat yang lahir pada 14 Januari 1990, bercokol di peringkat 105 Ganda ATP (Association of Tennis Professionals).
Semoga Christopher Rungkat/Sanchai Ratiwatana dapat memenangkan laga pamungkas sehingga dapat mendongkrak ranking Christopher Rungkat, agar peluangnya untuk dapat tampil di turnamen Grand Slam semakin terbuka.
Perjalanan Christopher Rungkat/Sanchai Ratiwatana menggapai babak final Challenger Stockton:
Babak 16 besar Vs Tommy Paul/Anderson Reed, 6-3 dan 6-3.
Perempat final Vs Fruttero/Patrick Kypson, 6-4 dan 6-2.
Semifinal Vs Toshihide Matsui dari Jepang dan Frederik Nielsen 5-7, 6-1 dan [10-8].