Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Inilah Para Juara Kejurnas Tenis Yunior Piala Peltha XXIV Tahun 2018

Kejuaraan nasional (Kejurnas) tenis yunior bertajuk Piala Peltha XXIV tahun 2018 yang telah berlangsung sejak tanggal 12 Agustus 2018 telah usai digelar.


Salah satu juara Piala Peltha XXIV 2018
Ratusan petenis dari berbagai daerah di Indonesia turut ambil bagian pada turnamen yunior yang digelar di kota Makassar, Sulawesi Selatan. Para petenis yunior yang meramaikan salah satu kejuaraan yang merupakan turnamen diakui Pelti (TDP) tersebut selain berasal dari Sulawesi Selatan juga datang dari Kalimantan Selatan, DKI, Jawa Barat, Jawa Timur dan berbagai daerah lainnya.

Chantika Dinda Rizqi Sayyidadi, salah satu peserta yang datang dari Gresik, Jawa Timur, mengaku senang bisa mengikuti turnamen ini karena selain bisa menambah jam terbang juga sekaligus menjajal kekuatan petenis yunior dari luar pulau Jawa.

"Senang dan bahagia bisa mengikuti turnamen Peltha Open ini, apalagi di kejuaraan ini saya berhasil meraih prestasi di nomor tunggal dan ganda." ujar Chantika Dinda, siswi SMP YIMI Gresik, ketika dihubungi oleh arayanaNews (16/8).

Secara terpisah, Sahril mewakili panitia piala Peltha 2018 menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta dan semua pihak yang telah mendukung terlaksananya kejuaraan ini.

"Terima kasih banyak kepada para peserta dan semua pihak yang telah mendukung terlaksananya Piala Peltha XXIV tahun 2018 ini. In shaa Allah komitmen kami Piala Peltha ke depan akan berbuat lebih baik lagi." tulis Sahril dalam pesan singkatnya kepada arayanaNews.

Berikut adalah daftar para juara nomor tunggal kejurnas piala Peltha XXIV tahun 2018:

Tunggal Putra Kelompok Umur 12 Tahun

Juara I        : Tyaga Hijrah Katilu (Surabaya)
Runner Up : M Rasya Azzaki (Makassar)
Semifinalis : Ahmad Fasya Jufri (Pangkep) Dan M Akmal (Banjarmasin)

Tunggal Putra Kelompok Umur 14 Tahun

Juara I        : Afullah (Bone)
Runner Up : Faza Syah Rizal (Surabaya)
Semifinalis : Raid Rahmat Laleno (Makassar) Dan M Hidayatull Rezky Djufri  (Bandung)

Tunggal Putra Kelompok Umur 16 Tahun

Juara I        : Nauvaldo Jati Agatra (DKI)
Runner Up : M Fazrian Araffie (Banjarmasin)
Semifinalis : Dzaky Faturrahman (Wajo) Gilang Arbaa Saputra (Wajo)

Tunggal Putri Kelompok Umur 12 Tahun

Juara I        : Lailatul Fajria (Banjarmasin)
Runner Up : Fitri Nabelita Ridwan (Bulukumba)
Semifinalis : Chantika Dinda Rizqi Sayyidadi (Gresik) Dan Izza Azzatrah (Pangkep)

Tunggal Putri Kelompok Umur 14 Tahun

Juara I        : Nurhadanah Salsabila (Makassar)
Runner Up : Aluna Sagita Azzahra (Surabaya)
Semifinalis : Alya Nurrahma Sari (Pare Pare) Dan Annisa Tasa Putri (Makassar)

Tunggal Putri Kelompok Umur 16 Tahun

Juara I        : Nailah Safina (Makassar)
Runner Up : Hikmah Maulinda (Wajo)
Semifinalis : Bramila Shofia Nenden (Surabaya) Dan Athiyah Nabila (Bantaeng)

Tunggal Putri Kelompok Umur 18 Tahun

Juara I        : Nurul Fadhillah Yusran (Bulukumba)
Runner Up : Sitti Khaerunnisa (Makassar)
Semifinalis : Sitti Rukayyah (Bulukumba) Dan Ely Putri Jamila D (Bulukumba)

Bersambung: Daftar juara nomor ganda Daftar Juara Nomor Ganda Kejurnas Piala Peltha XXIV Tahun 2018