Wimbledon 2018: Caroline Wozniacki Tersingkir
Juara grand slam Australia Terbuka
2018, Caroline Wozniacki, secara mengejutkan tersingkir dari turnamen Wimbledon 2018
setelah takluk ditangan petenis Rusia Ekaterina Makarova.
Wozniacki yang merupakan unggulan kedua sekaligus petenis nomor dua dunia, takluk dalam laga yang berlangsung tiga set dan berkesudahan dengan skor 6-4, 1-6, dan 7-5.
Ekaterina Makarova Singkirkan Caroline Wozniacki Wimbledon 2018 |
Petenis Denmark berusia 27 tahun itu menjadi salah satu ungggulan diantara beberapa petenis unggulan lainnya yang gagal melangkah ke babak ketiga di turnamen grand slam lapangan rumput ini.
Pada set yang pertama, Makarova langsung meninggalkan Wozniacki dengan berhasil merebut dua gim awal sebelum diperkecil menjadi 2-1 pada gim ketiga. Namun setelah itu Makarova mampu mendominasi jalannya laga kendati Wozniacki tetap terus berusaha mengejar ketertinggalan. Set ini dimenangkan oleh petenis Rusia yang kini bertengger diperingkat 35 WTA itu.
Caroline Wozniacki bangkit dan memborong lima gim pertama di set yang kedua. Makarova berusaha menghambat laju lawannya itu dengan memenangkan gim keenam sekaligus memperkecil ketertinggalan menjadi 1-5. Akan tetapi Wozniacki segera menyudahi set yang kedua setelah merebut gim yang ketujuh.
Ekaterina Makarova diambang kemenangan saat dia memimpin set yang ketiga dengan skor 5-1. Namun Wozniacki berhasil menahannya dan bahkan mempu mengejar ketertinggalan dengan menyamakan kedudukan menjadi 5-5. Tetapi setelah itu Makarova segera menghentikan perlawanan Wozniacki dengan memenangkan dua gim berikutnya yang sekaligus mengunci set terakhir dengan skor 7-5.
Dengan kemenangan ini maka Ekaterina Makarova berhak meraih tiket babak ketiga dan bakal menghadapi petenis Ceko, LucieSafarova yang dibabak kedua menaklukkan unggulan ke 32 asal Polandia, Agnieszka RadwaĆska, 7-5 dan 6-4.
Dengan kemenangan ini maka Ekaterina Makarova berhak meraih tiket babak ketiga dan bakal menghadapi petenis Ceko, LucieSafarova yang dibabak kedua menaklukkan unggulan ke 32 asal Polandia, Agnieszka RadwaĆska, 7-5 dan 6-4.