Beatrice Gumulya/Jessy Rompies Berjuang Di Jiangxi Open 2018
Pasangan ganda putri andalan Indonesia, Beatrice Gumulya/Jessy Rompies mendapatkan kesempatan untuk berlaga di babak utama turnamen Jiangxi Open 2018 yang berlangsung di Nanchang, China.
Beatrice Gumulya dan Jessy Rompies, dibabak pertama turnamen berhadiah total 250.000 dollar AS itu akan menghadapi pasangan ganda wild card asal China, Yanni Liu/ Yue Yuan.
Sebelum berlaga di turnamen yang berlangsung mulai 23 hingga 29 Juli 2018, Bea dan Eci, sapaan akrab Beatrice Gumulya dan Jessy Rompies, mengikuti dua turnamen internasional yaitu Tianjin Health Industry Park ITF Women's Circuit 2018 dan ITF Womens Circuit President's Cup Kazakhstan $80.0000.
Selain untuk mendongkrak peringkat dunia mereka, keikutsertaan Bea dan Eci di beberapa turnamen belakangan ini juga dimaksudkan untuk menambah jam terbang dan mematangkan persiapan mereka guna menghadapi ajang pesta olahraga terbesar di Asia, Asian Games 2018.
Di Asian Games nanti, Beatrice Gumulya dan Jessy Rompies akan diturunkan di nomor ganda putri (selain itu Beatrice Gumulya juga akan terjun di nomor tunggal putri dan Jessy Rompies akan berduet dengan David Agung Susanto di nomor ganda campuran), oleh sebab itu mereka dituntut untuk lebih sering bermain bersama agar semakin padu dan kompak.
Baca juga: Oxi Gravitasi Putri Dan Happines Beauty Heart Raih Juara Di Malaysia
"Asian Games sudah dekat jadi kami harus latihan main berdua terus" ujar Jessy Rompies kepada arayanaNews sebelum bertolak ke Nanchang beberapa waktu yang lalu. (arayana)
Beatrice Gumulya/Jessy Rompies Berjuang Di Jiangxi Open 2018, Nanchang China |
Sebelum berlaga di turnamen yang berlangsung mulai 23 hingga 29 Juli 2018, Bea dan Eci, sapaan akrab Beatrice Gumulya dan Jessy Rompies, mengikuti dua turnamen internasional yaitu Tianjin Health Industry Park ITF Women's Circuit 2018 dan ITF Womens Circuit President's Cup Kazakhstan $80.0000.
Selain untuk mendongkrak peringkat dunia mereka, keikutsertaan Bea dan Eci di beberapa turnamen belakangan ini juga dimaksudkan untuk menambah jam terbang dan mematangkan persiapan mereka guna menghadapi ajang pesta olahraga terbesar di Asia, Asian Games 2018.
Di Asian Games nanti, Beatrice Gumulya dan Jessy Rompies akan diturunkan di nomor ganda putri (selain itu Beatrice Gumulya juga akan terjun di nomor tunggal putri dan Jessy Rompies akan berduet dengan David Agung Susanto di nomor ganda campuran), oleh sebab itu mereka dituntut untuk lebih sering bermain bersama agar semakin padu dan kompak.
Baca juga: Oxi Gravitasi Putri Dan Happines Beauty Heart Raih Juara Di Malaysia
"Asian Games sudah dekat jadi kami harus latihan main berdua terus" ujar Jessy Rompies kepada arayanaNews sebelum bertolak ke Nanchang beberapa waktu yang lalu. (arayana)