Pelti–Widya Chandra International Tennis Circuit 2018: Aldila Sutjiadi/Arianne Hartono Libas Unggulan Ke 3 Dan Melenggang Ke Semifinal
Petenis putri andalan Indonesia, Aldila Sutjiadi, yang berduet dengan petenis Belanda, Arianne Hartono, sukses menggapai babak semifinal turnamen Pelti–Widya Chandra International Tennis Circuit 2018.
Aldila Sutjiadi/ Arianne Hartono yang tampil di nomor ganda turnamen ini dengan fasilitas wild card, melenggang ke babak semifinal setelah di laga perempat final yang digelar di lapangan tenis The Sultan Hotel Jakarta, Kamis (19/7/2018), mereka berhasil menyingkirkan pasangan ganda unggulan ketiga asal China dan Jepang, Jiakang Li/ Ayaka Okuno.
Aldila Sutjiadi dan Arianne Hartono tidak perlu waktu lama untuk menyingkirkan pasangan gado-gado tersebut dengan kemenangan telak dalam dua set langsung 6-1 dan 6-0.
Selanjutnya, di babak semifinal turnamen berhadiah total 15.000 dollar AS atau sekitar Rp 210 juta itu, Aldila Sutjiadi/ Arianne Hartono bakal berjibaku kontra pasangan ganda asal negeri tirai bambu China, Zhuoma Ni Ma/ Mi Zhuoma You, yang di babak perempat final berhasil menggulung unggulan kedua, Rio Kitagawa (Jepang)/ Ani Vangelova (Bulgaria) dalam dua set langsung, 6-4 dan 6-3.
Selain menorehkan hasil gemilang di nomor ganda, Aldila Sutjiadi juga mencatatkan hasil yang menggebirakan di nomor tunggal. Aldila yang di nomor tunggal menjadi unggulan keenam, berhasil menjejakkan kakinya di babak perempat final setelah di babak sebelumnya melibas petenis asal Kazakhstan, Zhibek Kulambayeva, 6-2 dan 6-4.
Baca juga: Fitriana Sabrina Paksa Unggulan 8 Bertarung Rubber Set
Di perempat final nomor tunggal, Aldila Sutjiadi akan menghadapi rekan senegaranya, Fitriani Sabatini, yang hari ini (19/7), secara luar biasa mampu menumbangkan unggulan kedua asal Jepang, Michika Ozeki, 6-2 dan 6-1. (arayana)
Aldila Sutjiadi/Arianne Hartono Kalahkan Jiakang Li/Ayaka Okuno Pelti–Widya Chandra International Tennis Circuit 2018 |
Aldila Sutjiadi dan Arianne Hartono tidak perlu waktu lama untuk menyingkirkan pasangan gado-gado tersebut dengan kemenangan telak dalam dua set langsung 6-1 dan 6-0.
Selanjutnya, di babak semifinal turnamen berhadiah total 15.000 dollar AS atau sekitar Rp 210 juta itu, Aldila Sutjiadi/ Arianne Hartono bakal berjibaku kontra pasangan ganda asal negeri tirai bambu China, Zhuoma Ni Ma/ Mi Zhuoma You, yang di babak perempat final berhasil menggulung unggulan kedua, Rio Kitagawa (Jepang)/ Ani Vangelova (Bulgaria) dalam dua set langsung, 6-4 dan 6-3.
Selain menorehkan hasil gemilang di nomor ganda, Aldila Sutjiadi juga mencatatkan hasil yang menggebirakan di nomor tunggal. Aldila yang di nomor tunggal menjadi unggulan keenam, berhasil menjejakkan kakinya di babak perempat final setelah di babak sebelumnya melibas petenis asal Kazakhstan, Zhibek Kulambayeva, 6-2 dan 6-4.
Baca juga: Fitriana Sabrina Paksa Unggulan 8 Bertarung Rubber Set
Di perempat final nomor tunggal, Aldila Sutjiadi akan menghadapi rekan senegaranya, Fitriani Sabatini, yang hari ini (19/7), secara luar biasa mampu menumbangkan unggulan kedua asal Jepang, Michika Ozeki, 6-2 dan 6-1. (arayana)